Full width home advertisement

Post Page Advertisement [Top]


Investasi Saham Itu Mudah!




Kebanyakan orang mengira bahwa investasi adalah hal yang mahal, ekslusif dan hanya untuk orang kalangan elit. Padahal dalam investasi saham di Indonesia terbilang sangat mudah dan terbuka untuk umum. Tidak ada persyaratan yang menyulitkan untuk daftar sebagai investor. Hanya dengan KTP, buku tabungan, NPWP, dan uang Rp 100.000,- untuk modal investasi awal, anda sudah bisa menjadi calon investor. tenang saja uang 100ribu tadi langsung masuk ke rekening anda sebagai saldo , bukan sebagai biaya pendaftaran. Pendaftaran juga bisa dilakukan secara online pada sekuritas sekuritas yang ada di Indonesia.

·        Ribet gak sih jadi investor?
Menurutku simple, tak ada yang ribet atau berbelit, investasi saham saat ini sudah berbasis digital kita sudah bisa membeli lembar saham secara online lewat aplikasi. 
      
·        "Alah, Pasti ujung - ujungnya uang hilang, seperti yang ada di berita 'investasi bodong.'"
Tergantung anda ikut pada jasa investasi mana?
Di Indonesia investasi saham yang legal dan dilindungi payung hukum bisa dilakukan melalui sekuritas melalui apps, sekuritas yang dimaksud seperti Mirae Asset Sekuritas, Mandiri Sek, BNI Sek, Indopremier dst.
          
Uang yang sudah diinvestasikan pada perusahaan akan menjadi lembar saham yang membuktikan bahwa anda adalah pemilik sah atas sebagian perusahaan tersebut. semua itu akan tercatat pada lembaga resmi KSEI. Jadi kecil kemungkinan uang anda akan hilang, karena uang anda sudah berbentuk menjadi sebuah aset.

Bagaimana dengan resiko investasi saham?

Investasi saham memiliki resiko yaitu turunnya nilai aset saham yang anda miliki karena adanya transaksi jual beli. Aset juga bisa hilang jika perusahaan yang ada pilih mengalami kebangkrutan.

Namun dibalik resiko itu ada sebuah istilah High Risk High Profit, ada keuntungan yang bisa didapat dari sebuah investasi saham yaitu Capital gain dan Dividen Perusahaan.

Capital Gain!
Capital Gain adalah profit yang didapat dari kenaikan nilai aset yang anda miliki. Misal saham perusahaan A seharga 500 rupiah per lembar, dan anda punya saham A sebanyak 1000 lembar. jadi :
Rp 500,- x 1000 Lembar = Rp 500.000,- nilai total aset anda.

Dikemudian hari saham A mengalami kenaikan sebesar Rp 25 sehingga nilai total aset anda ikut mengalami penambahan seharga

Rp 525 x 1000 lembar = Rp 525.000,-

Lumayan bukan dalam sehari aset anda bertambah. namun ingat pasar saham tidak selalu bergerak naik. karena ekonomi selalu berjalan naik turun.

Dividen!
Dividen adalah pembagian keuntungan atau laba kepada pemegang saham dalam satu periode tertentu berdasarkan banyaknya saham yang dimiliki, yang artinya besar kecilnya dividen tergantung seberapa banyak anda memiliki saham perusahaan tersebut. Misal :

Anda memiliki Saham B sejumlah 1000 lembar. dibulan 6 (Juni) Saham B membagikan dividen sebesar Rp 100,- sehingga dividen yang akan dapatkan adalah

Rp 100,- x 1000 lembar = Rp 100.000,-

Dividen yang anda dapat sebesar 100ribu ini akan dibayarkan pada anda dikirim pada rekening dana nasabah anda pada tanggal pembayaran yang sudah ditentukan.

Menarik bukan? jadi mengapa kita tidak coba untuk menabung saham untuk masa depan?


#YukNabungSaham

No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]